Tentang SoundCloud

Bismillahirrohmaanirrohiim
Beberapa minggu terakhir sempat membuka account beberapa teman yang menggunggah suara emasnya melalui https://soundcloud.com/. Setelah saya pikir-pikir, benar suara mereka sangat indah dan sangat nyaman didengar. Dari teknik vokal, artikulasi, intonasi, ketepatan nada, teman-teman saya ini memiliki suara khas dan layak untuk menjadi seornag penyanyi. Lalu setelah membuka beberapa akun, saya mencari adakah akun yang isi soundcloudnya berupa rekaman dakwah? Sejauh ini, saya belum menemukan akun yang isinya dakwah semua. Subhanalloh. Maha Suci Alloh dari segala aktivitas yang tidak berlandaskan perintah-Nya. Gara-gara hal ini saya berspekulasi dan menerka-nerka “mungkin rekaman dakwah terlalu besar memorinya” atau apa ya hal yang menyebabkan dakwah tidak direkam?
Namun, gara-gara hal ini saya semakin menyadari. Dakwah itu tidak semudah bernyanyi. Bernyanyi hanya memerlukan teknik vokal, karakter suara, pengaturan nafas, dan pengekspresian perasaan dengan lagu yang disampaikan. Bagaimana dengan Dakwah? Dakwah itu secara teknis berbicara mengenai materi yang disampaikan, komunikasi, kematangan sikap, dan keberanian menyampaikan kebenaran. Itu secara teknis. Tapi yang paling sulit adalah karena Dakwah itu bertujuan agar tidak sekedar sampai di telinga, tapi sampai pada nurani dan keimanan yang pada tahap ini peran Alloh-lah yang snagat kuat agar panah kebenaran yang ditembakkan tepat menancap ke hati pendengarnya. Mengapa Dakwah dikatakan lebih sulit? Karena kita memerlukan kejernihan pikiran, kemurnian niat, dan keikhlasan hati serta kepasrahan diri agar Alloh sudi mennancapkan panah kebenaran yang kita sampaikan itu pada nurani pendengar.
Saya percaya bahwa Anda tidak ingin menjadi orang-orang yang biasa. Menjadi penikmat suara adalah hal yang sangat biasa.
Menjadi penyanyi adalah hal yang biasa.
Menjadi Qori’ah adalah hal luar biasa.
Namun menjadi Pendakwah Risalah Islam adalah hal paling menakjubkan dalan sejarah hidup Anda!
Salam Dakwah!
- dwn

Komentar

Postingan Populer